Selamat Datang di Blog Mutiara Bee..Berisi pembelajaran-pembelajaran yang diharapkan dapat bermanfaat bagi siapa saja..

Kriteria Jaringan

Hmm, ini hanya sebagai intermezzo..penjelasan singkat tentang jaringan.Nerd smile

Jadi berdasarkan kriterianya, jaringan dibedakan menjadi 4, antara lain  :

1. Berdasarkan distribusi sumber informasi / data

- Jaringan terpusat, yaitu Jaringan ini terdiri dari komputer client dan server yang mana komputer client yang berfungsi sebagai perantara untuk mengakses sumber informasi / data yang berasal dari satu komputer server.
- Jaringan terdistribusi, merupakan perpaduan beberapa jaringan terpusat sehingga terdapat beberapa komputer server yang saling berhubungan dengan client membentuk sistem jaringan tertentu.


2. Berdasarkan jangkauan geografis

- Jaringan LAN, merupakan jaringan yang menghubungkan 2 komputer atau lebih dalam cakupan seperti laboratorium, kantor, serta dalam 1 warnet.
- Jaringan MAN, merupakan jaringan yang mencakup satu kota besar beserta daerah setempat. Contohnya jaringan telepon lokal, sistem telepon seluler, serta jaringan relay beberapa ISP internet.
- Jaringan WAN, merupakan jaringan dengan cakupan seluruh dunia. Contohnya jaringan PT. Telkom, PT. Indosat, serta jaringan GSM Seluler seperti Satelindo, Telkomsel, dan masih banyak lagi.

 

3. Berdasarkan peranan dan hubungan tiap komputer dalam memproses data

- Jaringan Client-Server, pada jaringan ini terdapat 1 atau beberapa komputer server dan komputer client. Komputer yang akan menjadi komputer server maupun menjadi komputer client dan diubah-ubah melalui software jaringan pada protokolnya. Komputer client sebagai perantara untuk dapat mengakses data pada komputer server sedangkan komputer server menyediakan informasi yang diperlukan oleh komputer client.
-Jaringan Peer-to-peer, pada jaringan ini tidak ada komputer client maupun komputer server karena semua komputer dapat melakukan pengiriman maupun penerimaan informasi sehingga semua komputer berfungsi sebagai client sekaligus sebagai server.

 

4. Berdasarkan media transmisi data
- Jaringan Berkabel (Wired Network), pada jaringan ini, untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer lain diperlukan penghubung berupa kabel jaringan. Kabel jaringan berfungsi dalam mengirim informasi dalam bentuk sinyal listrik antar komputer jaringan.
- Jaringan Nirkabel (Wireless Network), merupakan jaringan dengan medium berupa gelombang elektromagnetik. Pada jaringan ini tidak diperlukan kabel untuk menghubungkan antar komputer karena menggunakan gelombang elektromagnetik yang akan mengirimkan sinyal informasi antar komputer jaringan.

Click to continue....

Pengenalan dan Arsitektur Jaringan

Masuk kedalam pembahasan inti, yaitu tentang network…ya,,jaringan…Berikut merupakan kesimpulan dari beberapa buku-buku referensi saya, dan tidak lupa juga dengan bantuan paman google..Winking smile

Jaringan

Jaringan atau network adalah suatu mekanisme yang memungkinkan berbagai komputer terhubung dan para penggunanya dapat berkomunikasi dan share resources satu sama lain. Informasi dan data bergerak melalui media transmisi jaringan, sehingga memungkinkan user jaringan komputer untuk saling bertukar dokumen dan data, mencetak pada printer yang sama dan bersama-sama menggunakan hardware / software yang terhubung dengan jaringan.

Saat ini kita mengenal beberapa jenis jaringan pada umumnya yaitu jaringan data dan jaringan internet.


Jaringan data adalah sebuah jaringan yang memungkinkan komputer-komputer yang ada saling bertukar data. Contoh yang paling sederhana dari jaringan data adalah dua buah PC terhubung melaui sebuah kabel. akan tetapi rata-rata jaringan data menghubungkan banyak alat.

Jaringan internet adalah sekumpulan jaringan-jaringan yang saling terhubung oleh alat jaringan dan akan menjadikan jaringan-jaringan tersebut sebagai satu jaringan yang besar. Public internet adalah contoh yang paling mudah dikenali sebagai jaringan tunggal yang menghubungkan jutaan komputer.

Arsitektur Jaringan

Ada 3 jenis arsitektur jaringan data, antara lain :

1. LAN ( Local Area Network )

Jaringan ini beroperasi dalam area yang jaraknya terbatas ( kurang dari 10 kilometer ). Biasanya jaringan ini bersifat tertutup karena hanya digunakan oleh sekumpulan orang dan memberikan akses bandwith yang tinggi dalam lingkup kelompok yang menggunakannya. Alat yang digunakan adalah switch dan hub.

Intinya, jaringannya hanya mencakup wilayah kecil, seperti jaringan komputer kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih kecil lagi. Biasanya salah satu komputer di antara jaringan komputer itu akan digunakan menjadi server yang mengatur semua sistem di dalam jaringan

2. MAN ( Metropolitan Area Network )

Jaringan ini beroperasi dalam area yang lebih luas dari LAN. Biasanya jaringan MAN berfungsi untuk menghubungkan LAN yang berada terpisah secara goegrafis. Biasanya digunakan juga untuk fulltime / partime connectivity antar daerah dan juga untuk public services seperti email. Alat yang biasa digunakan di jaringan ini adalah router.

Intinya, Jaringan MAN adalah gabungan dari beberapa LAN. Jangkauan dari MAN ini antar 10 hingga 50 km, MAN ini merupakan jaringan yang tepat untuk membangun jaringan antar kantor-kantor dalam satu kota antara pabrik/instansi dan kantor pusat yang berada dalam jangkauannya.

3. WAN ( Wide Area Network )

Jaringan ini beroperasi dalam area yang lebih luas secara geografis. Biasanya menghubungkan jaringan MAN yang terpisah sehingga memungkinkan untuk terjadinya pertukaran informasi dah sharing data dan devices. Alat yang digunakan adalah kumpulan dari router dan gateway.

Intinya, jaringan WAN adalah jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara.

Click to continue....

Telling before late

Mau bagi-bagi kisah nich..pokoknya setelah baca kisah ini,,langsung pada sadar deh..haha...yah,,sedikit mengarah tentang cinta sih..tapi,,waktu saya baca ini,,saya langsung ingat sama sahabat saya...yah,,itu udah lama..kisahnya hampir sama..tapi bedanya,kisah ini tentang percintaan,,tapi kisah saya tentang persahabatan..dan disini saya ada mengedit nama-namanya,sama seperti kisah saya..yah,,adit...dia juga udah meninggal..

hmm,,semoga dia tenang berada di sisi-Nya..amin.....loh,,koq malah jadi curhat sih...ya sudah,,langsung saja ya...ini kisahnya...

True Love Never Ends

Adit dan Rara sedang duduk bersama di taman kampus tanpa melakukan apapun, hanya memandang langit. Sementara sahabat-sahabat mereka sedang asik bercanda ria dengan kekasih mereka masing -masing.

Rara : "Duh bosen banget. Aku harap aku juga punya pacar yang bisa berbagi waktu
denganku."
Adit : "Kayaknya cuma tinggal kita berdua deh yang jomblo. Cuma kita berdua saja
yang tidak punya pasangan sekarang." (keduanya mengeluh dan berdiam
beberapa saat)
Rara : "Kayaknya aku ada ide bagus deh. Kita adakan permainan yuk?"
Adit : "Eh? permainan apaan?"
Rara : "Eng... gampang sih permainannya. Kamu jadi pacarku dan aku jadi pacarmu
tapi hanya untuk 100 hari saja. Gimana menurutmu?"

Adit : "Baiklah... Lagian aku juga gak ada rencana apa-apa untuk beberapa bulan
ke depan."
Rara : "Kok kayaknya kamu gak terlalu niat ya... semangat dong! Hari ini akan
jadi hari pertama kita kencan. Mau jalan-jalan kemana nih?"
Adit : "Gimana kalo kita nonton aja? Kalo gak salah film The Troy lagi maen deh.
katanya film itu bagus"
Rara : "OK dech.... Yuk kita pergi sekarang. Ntar pulang nonton kita ke karaoke
ya... Ajak aja adik kamu sama pacarnya biar seru."
Adit : "Boleh juga..."
(mereka pun pergi nonton, berkaraoke dan Adit mengantarkan Rara pulang malam harinya)

Hari ke 2:
Adit dan Rara menghabiskan waktu untuk ngobrol dan bercanda di kafe, suasana kafe yang remang-remang dan alunan musik yang syahdu membawa hati mereka pada situasi yang romantis. Sebelum pulang, Adit membeli sebuah kalung perak berliontin bintang untuk Rara.

Hari ke 3:
Mereka pergi ke pusat perbelanjaan untuk mencari kado untuk seorang sahabat Adit. Setelah lelah berkeliling pusat perbelanjaan, mereka memutuskan membeli sebuah miniatur mobil mini. Setelah itu mereka beristirahat duduk di foodcourt, makan satu potong kue dan satu gelas jus berdua dan mulai
berpegangan tangan untuk pertama kalinya.

Hari ke 7:
Bermain bowling dengan teman-teman Adit. Tangan Rara terasa sakit karena tidak pernah bermain bowling sebelumnya. Adit memijit-mijit tangan Rara dengan lembut.

Hari ke 25:
Adit mengajak Rara makan malam di Ancol Bay. Bulan sudah menampakan diri, langit yang cerah menghamparkan ribuan bintang dalam pelukannya. Mereka duduk menunggu makanan, sambil menikmati suara desir angin berpadu dengan suara gelombang bergulung di pantai. Sekali lagi Rara memandang langit, dan melihat bintang jatuh. Dia mengucapkan suatu permintaan dalam hatinya.

Hari ke 41:
Adit berulang tahun. Rara membuatkan kue ulang tahun untuk Adit. Bukan kue buatannya yang pertama, tapi kasih sayang yang mulai timbul dalam hatinya membuat kue buatannya itu menjadi yang terbaik. Adit terharu menerima kue itu, dan dia mengucapkan suatu harapan saat meniup lilin ulang tahunnya.

Hari ke 67:
Menghabiskan waktu di Dufan. Naik halilintar, makan es krim bersama,dan mengunjungi stand permainan. Adit menghadiahkan sebuah boneka dolphin untuk Rara, dan Rara membelikan sebuah pulpen untuk Adit.

Hari ke 72:
Pergi Ke PRJ. Melihat meriahnya pameran lampion dari negeri China. Rara penasaran untuk mengunjungi salah satu tenda peramal. Sang peramal hanya mengatakan "Hargai waktumu bersamanya mulai sekarang", kemudian peramal itu meneteskan air mata.

Hari ke 84:
Adit mengusulkan agar mereka refreshing ke pantai. Pantai Anyer sangat sepi karena bukan waktunya liburan bagi orang lain. Mereka melepaskan sandal dan berjalan sepanjang pantai sambil berpegangan
tangan, merasakan lembutnya pasir dan dinginnya air laut menghempas kaki mereka. Matahari terbenam, dan mereka berpelukan seakan tidak ingin berpisah lagi.

Hari ke 99:
Adit memutuskan agar mereka menjalani hari ini dengan santai dan sederhana. Mereka berkeliling kota dan akhirnya duduk di sebuah taman kota.

15:20 pm
Rara : "Aku haus. Istirahat dulu yuk sebentar. "
Adit : "Tunggu disini, aku beli minuman dulu. Aku mau teh botol saja. Kamu mau
minum apa?"
Rara : "Aku saja yang beli. Kamu kan capek sudah menyetir keliling kota hari
ini. Sebentar ya"
Adit mengangguk. Kakinya memang pegal sekali karena dimana-mana Jakarta selalu macet.

15:30 pm
Adit sudah menunggu selama 10 menit dan Rara belum kembali juga. Tiba-tiba seseorang yang tak dikenal berlari menghampirinya dengan wajah panik.
Adit : "Ada apa pak?"
Orang asing : "Ada seorang perempuan ditabrak mobil. Kayaknya perempuan itu adalah
temanmu"
Adit segera berlari bersama dengan orang asing itu. Disana, di atas aspal yang panas terjemur terik matahari siang, tergeletak tubuh Rara bersimbah darah, masih memegang botol minumannya.
Adit segera melarikan mobilnya membawa Rara ke rumah sakit terdekat. Adit duduk diluar ruang gawat darurat selama 8 jam 10 menit. Seorang dokter keluar dengan wajah penuh penyesalan.

23:53 pm
Dokter : "Maaf, tapi kami sudah mencoba melakukan yang terbaik. Dia masih bernafas sekarang tapi Yang kuasa akan segera menjemput. Kami menemukan surat ini dalam kantung bajunya."
Dokter memberikan surat yang terkena percikan darah kepada Adit dan dia segera masuk ke dalam kamar rawat untuk melihat Rara. Wajahnya pucat tetapi terlihat damai. Adit duduk disamping pembaringan Rara dan menggenggam tangan Rara dengan erat. Untuk pertama kali dalam hidupnya, Adit merasakan torehan luka yang sangat dalam di hatinya. Butiran air mata mengalir dari kedua belah matanya. Kemudian dia mulai membaca surat yang telah ditulis Tina untuknya.

Dear Adit...
ke 100 hari kita sudah hampir berakhir.
Aku menikmati hari-hari yang kulalui bersamamu.
Walaupun kadang-kadang kamu jutek dan tidak bisa ditebak, tapi semua hal ini telah membawa kebahagiaan dalam hidupku.
Aku sudah menyadari bahwa kau adalah pria yang berharga dalam hidupku.
Aku menyesal tidak pernah berusaha untuk mengenalmu lebih dalam lagi sebelumnya.
Sekarang aku tidak meminta apa-apa, hanya berharap kita bisa memperpanjang hari-hari kebersamaan kita. Sama seperti yang kuucapkan pada bintang jatuh malam itu di pantai,
Aku ingin kau menjadi cinta sejati dalam hidupku. Aku ingin menjadi kekasihmu selamanya dan berharap kau juga bisa berada disisiku seumur hidupku. Adit, aku sangat sayang padamu.


23:58 pm
Adit : "Tina, apakah kau tahu harapan apa yang kuucapkan dalam hati saat meniup
lilin ulang tahunku? Aku pun berdoa agar Tuhan mengijinkan kita
bersama-sama selamanya. Rara, kau tidak bisa meninggalkanku! hari yang
kita lalui baru berjumlah 99 hari! Kamu harus bangun dan kita akan
melewati puluhan ribu hari bersama-sama! Aku juga sayang padamu, Rara.
Jangan tinggalkan aku, jangan biarkan aku kesepian! Rara, Aku sayang
kamu...!"

Jam dinding berdentang 12 kali.... jantung Rara berhenti berdetak. Hari itu adalah hari ke 100...

Note:

Tell your feelings to someone you love before late.
You will never know what will happen in the future.
You will never know who will leave you and gone

True love doesn't have a happy ending, because true love never ends....

Click to continue....

Jobsheet Kabel Straight dan Cross

Hmm,,kali ini tugas saya membuat jobsheet pemasangan kabel straight dan cross...sebenarnya banyak banget yang mau saya masukin..tapi ya semuanya masih dalam tahap pengeditan...

Langsung saja ya..kita bahas tentang cara pemasangan kabel straight dan cross untuk membangun jaringan. Karena kabel inilah yang dipakai sebagai media transmisinya...

JOBSHEET
Pemasangan Kabel & Konektor

1. Tujuan
1. Siswa dapat membedakan susunan warna kabel Straight dan Cross.
2. Siswa dapat membuat kabel Straight dan Cross.
3. Siswa dapat mengetahui fungsi dari masing-masing susunan warna kabel.

2. Pendahuluan
Kabel UTP berfungsi menghubungkan komputer dengan komputer atau komputer dengan perifheral lain seperti : hub, switch, modem, router, dan lain lain. Didalam pengerjaannya terdapat susunan warna kabel yang berbeda yakni Straight dan Cross dimana

keduanya mempunyai fungsi yang berbeda seperti, kabel Cross digunakan untuk menghubungkan komputer dengan komputer atau hub dengan hub, sedangkan Straight digunakan untuk menghubungkan komputer dengan hub atau peripheral lain. Oleh karena itu, pada jobsheet ini kita akan mempelajari cara pemasangan kabel beserta konektornya.

3. Peralatan
a. Kabel UTP
b. Konektor RJ 45
c. Tang Crimping
d. Tester kabel
e. Pisau cutter

4. Langkah Kerja
a. Terlebih dahulu lakukan pengukuran kabel UTP yang akan digunakan, dan sebagai
antisipasi atas terjadinya kekurangan kabel sebaiknya kabel UTP yang telah
diukur diberikan tambahan panjang minimal 20 cm.
b. Potong ujung kabel hingga rata, kupas kulit pelindung bagian luar kabel UTP
dengan jarak (sepanjang + 2 cm) menggunakan pisau tajam atau sebuah cutter
khusus
c. Pisahkan dan kelompokkan empat pasang anak kabel UTP yang telah dikupas,
dan setiap kabel berwarna hendaknya dipasangkan dengan kabel putih
bersangkutan.
d. Selanjutnya uraikan dengan urutan warna yang tepat, dan ratakan.

Berikut urutan warna untuk setiap kabel :

Kabel Straight
1) Putih orange
2) Orange
3) Putih hijau
4) Biru
5) Putih biru
6) Hijau
7) Putih coklat
8) Coklat

Kabel Cross
1) Putih hijau
2) Hijau
3) Putih orange
4) Biru
5) Putih biru
6) Orange
7) Putih coklat
8) Coklat

e. Setelah warna kabel tepat atau sesuai dengan yang diinginkan (apakah cross atau
straight), maka langkah selanjutnya adalah ratakan dan rapatkan sehingga
berderet rapi. Pangkas lagi ujung kabel yang telah tersusun menjadi sekitar
1,2 cm dan pastikan ujungnya rata dan rapi.
f. Jepit ujung kabel tersebut dengan ibu jari dan telunjuk untuk dipasangkan ke
konektor RJ 45.
g. Masukan ujung kabel dengan hati-hati ke plug RJ 45 pastikan jaket kabel juga
masuk kedalam plug.
h. Tekanlah kabel dengan cukup kuat untuk meyakinkan konduktor-konduktor dan
perhatikan apakah setiap ujung kabel-kabel tersebut telah mencapai ujung
konektor tersebut, dilihat dari depan.
i. Perhatikan sekali lagi susunan warna kabel-kabel untuk lebih meyakinkan apakah
sudah benar.
j. Setelah yakin tidak keliru ambil tang crimping untuk mengepres atau mengunci
konektor.
k. Setelah selesai mengkrit kabel (mengunci kabel dengan crimping), lakukan langkah
yang sama pada ujung kabel lainnya. Lalu usahakan untuk mengtest kabel dengan
Tester, agar lebih yakin lagi bahwa kabel UTP yang sudah dipasangkan konektor
tersebut siap untuk dipakai.

Demikian langkah-langkah membuat kabel straight dan cross. Tugas ini merupakan tugas pelengkap saya setelah melakukan praktek. Saya harap dapat membantu teman-teman dan juga bermanfaat bagi kita semua. Amin...

Click to continue....

Touchscreen dan Lightpen

Bener-bener deh, ini bingung banget mau ngisi pa dulu..Tetapi setelah lelah mengelilingi file-file pembelajaran saya, akhirnya artikel inilah yang terpilih sebagai first entri saya..

Tadinya mau memulai dengan semua pelajaran dari awal, tetapi ternyata file-filenya berhamburan sana sini...kan cape' juga kalo mau nyari satu per satu..jadi,,seiring dengan berjalannya waktu (L.E.B.A.Y) saya akan mulai membangun kembali dari awal sampai akhir,,tetapi tidak urut.hehe..tak apalah, namanya juga newbie..jadi harap dimaklumi...Berikut ini adalah tugas PKDLE. kebetulan mendapat tugas untuk mencari artikel mengenai hal yang terkait (touch screen dan light pen). Yah, jadi sekalian berbagi ilmu, saya berikan artikel ini. semoga bermanfaat.

Kelebihan dan Kekurangan Touch screen dan Light pen

■ Touchscreen
Layar sentuh (touchscreen) merupakan alat input yang mempunyai fungsi untuk mendeteksi adanya jari-jari atau pena untuk menulis di layar yang sensitif terhadap sentuhan. Touchscreen bekerja dengan interupsi matriks dari semburan cahaya atau dengan perubahan kapasitas atau refleksi ultrasonik. Touchscreen adalah

keluaran visual elektronik yang dapat mendeteksi keberadaan dan lokasi sebuah sentuhan dalam area layar yang menggunakan lapisan plastik (plastic membrane) atau cahaya infra merah.
Touch Screen juga memungkinkan kita untuk menyentuhkan jari tangan pada pilihan tombol, grafik atau label. Tempat yang disentuh merupakan lokasi dimana suatu pilihan atau perintah akan dieksekusi. Touch screen digunakan secara luas pada kios informasi yang banyak ditemukan di lapangan parkir, airport, dan departement.

Beberapa jenis touchscreen, yaitu:
• Capasitive Touchscreen
Touchscreen jenis ini memiliki cara kerja yang cukup rumit dan membingungkan, namun sangat handal dalam ketahanan dan kejernihannya. Capasitive touchscreen memiliki sebuah lapisan pembungkus yang merupakan kunci dari cara kerjanya, yaitu pembungkus yang bersifat capasitive pada seluruh permukaannya.
Touchscreen jenis ini baru dapat bekerja jika sentuhan-sentuhan yang ditujukan kepadanya berasal dari benda yang bersifat konduktif, misalnya jari-jari kita. Tidak seperti Resistive atau Surface wave yang dapat disentuh dengan jari tangan ataupun stylus, touchscreen ini hanya dapat dioperasikan dengan jari saja. Tetapi dengan adanya sifat seperti ini, maka touchscreen ini tidak mudah terpengaruh oleh gangguan dari benda-benda lain di atasnya seperti misalnya debu atau air.
• Surface Wave Touchscreen.
Teknologi touchscreen yang satu ini memanfaatkan gelombang ultrasonik untuk mendeteksi kejadian di permukaan layarnya. Di dalam monitor touchscreen ini terdapat dua tranduser, pengirim dan penerima sinyal ultrasonik. Produk Microsoft terbaru yaitu microsoft surface atau touch screen table.
• Resistive Touchscreen.
Touchscreen yang termasuk dalam jenis ini adalah touchscreen yang layarnya dilapisi oleh sebuah lapisan tipis berwarna metalik yang bersifat konduktif dan resistif terhadap sinyal-sinyal listrik.
Dari beberapa jenis touchscreen tersebut, maka ada hal-hal yang merupakan kelebihan maupun kekurangan dari touchscreen ini. Berikut penjelasan mengenai kelebihan dan kekurangan touchscreen.

• Kelebihan dari Touchscreen :
1. Cepat dan tidak membutuhkan pointer khusus. Device yang memanfaatkan touchscreen akan memberikan kemudahan dan kecepatan akses bagi penggunanya. Kita tidak perlu repot untuk mencari tombol pada keyboard/keypad dalam mengeksekusi suatu perintah. Pengguna yang sudah terbiasa, akan secara optimal mengakses menu-menu yang paling sering digunakan sehingga proses keseluruhan akan lebih cepat. Beberapa contoh penerapan pada notebook/PC ataupun handphone, menu-menu utama akan lebih mudah diakses. Notebook jenis Tablet atau layar PC touchscreen pada ATM/vending machine/kios sangat terbantu dalam hal ini.
2. Sangat baik dalam pemilihan menu. Menu sudah disusun sedemikian rupa sehingga pengguna tidak perlu banyak berpikir, langsung menyentuh pada layar dan perintah akan segera dieksekusi. Contoh lain, device untuk mengetahui inventory pada gudang atau kondisi barang pada rak di supermarket akan lebih cepat dan mudah jika menggunakan touchscreen.
Teknologi yang terbaru bahkan memungkinkan kita menulis dengan jari atau stylus, dan diterjemahkan seperti apa adanya. Hal ini sering disebut kemampuan Handwriting Recognition (pengenalan tulisan / gambaran tangan). Produk Apple seperti iPod maupun touchpad di MacBook Air malah bisa mengenali sentuhan pada beberapa titik sekaligus (multi-touch) tanpa ada masalah. Sebagai contoh, zooming foto / gambar pada iPhone bisa dilakukan dengan menggerakan 2 jari sekaligus.
3. Layak untuk penggunaan dalam lingkungan yang bersih dan aman.

• Kekurangan dari Touchscreen
1. Jari - jari dapat mengotori layar. Jika kita ingin memberikan perintah yang kompleks misalnya mengetik dengan cepat suatu kalimat pada layar, kadang terjadi error yang diakibatkan software tidak mampu menterjemahkan apa yang kita input-kan. Juga pada teknologi touchscreen yang lama, sentuhan berbarengan pada beberapa titik sekaligus akan membingungkan software dalam memahaminya.Teknologi touchscreen juga akan menyumbangkan tambahan biaya pada device tersebut. Notebook atau HP yang menggunakan teknologi ini akan lebih mahal harganya dengan device tanpa touchscreen walaupun fungsi-fungsinya sama. Sehingga perlu dipertimbangkan pada saat membeli, apakah kita sudah benar-benar membutuhkan teknologi tersebut atau tidak.
2. Teknologi touchscreen membutuhkan perawatan khusus, dimana layar harus selalu terjaga kebersihannya agar sentuhan (input) bisa diterjemahkan dengan tepat. Bagi yang suka ceroboh dalam menggunakan device, sebaiknya pertimbangkan pemilihan teknologi ini. Jika rusak, akan sia-sia harga mahal yang kita bayar pada device tersebut. Saat ini teknologi touchscreen sangat tepat digunakan pada device yang membutuhkan interaksi sederhana dan pengguna ingin memanfaatkan secara cepat dan akurat. Tapi jika interaksi yang akan kita lakukan cukup kompleks, mungkin keypad/keyboard dikombinasikan mouse/pointer masih merupakan pilihan terbaik. Semoga dalam perkembangannya, teknologi touchscreen makin murah, pintar dan akurat dalam memahami input, sehingga kedepan makin banyak device yang bisa kita manfaatkan dengan bantuan teknologi tersebut.
3. Tidak presisi karena jari merupakan instrumen tumpul sehingga sulit untuk memilih daerah yang kecil atau untuk menggambarkan secara akurat.
4. Menimbulkan kelelahan pada lengan dan mata karena harus berada pada posisi yang dekat dengan layar


■ Light Pen
Pena cahaya (light pen) merupakan suatu alat input yang digunakan pada piranti layar sentuh untuk menggantikan fungsi tangan. Light pen sangat akurat karena dapat menandai piksel secara individual sehingga dapat digunakan untuk memilih dengan cara yang baik.
Light pen juga merupakan sebuah perangkat input yang menggunakan detektor cahaya sensitif untuk memilih obyek pada layar tampilan. Sebuah pena cahaya sama dengan mouse, kecuali kita dapat memindahkan objek dan memiilih pointer pada layar tampilan dengan langsung menunjuk ke objek dengan pena
Light pen yang juga merupakan salah satu input device dari sistem komputer yang banyak digunakan untuk keperluan menggambar teknis ataupun grafis.
Light pen banyak digunakan karena untuk keperluan menggambar, keyboard dianggap tidak memadai dan hasilnya menjadi kurang teliti. Dengan menyentuhkan ujung light pen pada monitor, maka komputer bisa mengetahui posisi titik mana yang tersentuh oleh light pen.
Untuk menghasilkan gambar yang bagus, light pen memerlukan adanya monitor dengan kualitas yang prima (high resolution). Dengan adanya sebuah photo transistor detector, maka pada sebuah monitor akan terbagi menjadi beberapa baris dan beberapa kolom. Semakin rapat jarak antara baris dan kolom yang dimiliki oleh monitor, semakin bagus pula gambar yang akan dihasilkannya.
Light pen ada yang dilengkapi dengan papan gambar, dimana pada papan ini permukaannya terbagi menjadi ratusan area, dan area inilah yang kemudian dihubungkan dengan komputer. Setiap sentuhan pena pada area yang bersangkutan, akan menimbulkan denyutan pulsa elektonik. Para arsitek, banyak yang meletakkan kertas berisi gambar diatas papan gambar, dan kemudian dengan light pen yang ada, mereka mengikuti gambar yang tersedia. Dengan demikian, light pen akan menempati posisi gambar secara tepat dan teliti. Skema gambar juga muncul melalui monitor. Light pen dengan papan gambar ini biasanya disebut sebagai Grapics Tablet
Light pen ada juga yang digunakan untuk membaca bar-code. Bar-code adalah suatu garis-garis hitam yang dibuat menurut kode tertentu, dan dicetak dengan menggunakan tinta khusus yang bisa dibaca oleh light pen. Bar-code banyak digunakan di-super market untuk mengkodekan jenis barang yang dijual, harga maupun stock yang dimilikinya.
Sinar yang dipancarkan akan membaca bar-code, dan kemudian mengubahnya kedalam pulsa elektronik serta mengirimnya ke-CPU guna keperluan proses berikutnya.
Dari berbagai macam fungsinya, light pen juga memiliki kelebihan serta kekurangan. Berikut garis besar dari kelebihan dan kekurangan light pen.

● Kelebihan:
1. Direct pointing device (kendali langsung di permukaan layar).
2. Tidak memerlukan koordinasi antara mata dengan tangan.
3. Pengguna dapat langsung mengubah / memanipulasi apa yang tampak pada layar komputer.
4. Sangat berguna sebagai pointing and positioning device.

● Kekurangan:
1. Saat menggunakan lightpen, sebagian layar tertutup oleh tangan.
2. Physical fatigue (kelelahan) atau melelahkan tangan.
3. Tangan jauh dari keyboad.
4. Light pen harus di angkat.
5. Light pen dapat mengganggu layar.
6. Gampang rusak atau patah
7. Mudah hilang

Click to continue....